Bisnis Rumahan untuk Ibu Rumah Tangga

Menjadi ibu rumah tangga, bukan berarti tidak ada peluang untuk menjalankan sebuah usaha. Banyak peluang bisnis rumahan yang bisa Anda jalankan di rumah, tanpa harus melalaikan tugas utama Anda sebagai ibu rumah tangga.



Salah satu peluang bisnis yang makin eksis di tahun 2011 adalah bisnis laundry kiloan. Beberapa tahun belakangan ini, perkembangan bisnis laundry memang sangat pesat. Bahkan saat ini laundry bukan hanya menjadi bisnis rumahan saja, banyak pelaku usaha yang sudah mengembangkan potensi bisnis tersebut menjadi bisnis franchise. Mengingat minat konsumen akan jasa laundry, menunjukan peningkatan yang cukup baik setiap tahunnya. Tentu ini menjadi peluang tepat bagi para ibu rumah tangga, yang ingin mendapatkan tambahan penghasilan keluarga.
Nah, untuk membantu para ibu yang ingin mencoba peluang bisnis rumahan laundry kiloan, berikut kami informasikan apa saja yang dibutuhkan untuk memulai bisnis tersebut.
Konsumen
Konsumen utama bisnis laundry kiloan adalah para mahasiswa, anak kost, para pegawai, serta masyarakat umum yang tidak memiliki cukup waktu untuk mencuci sendiri di rumah. Saat ini bisnis laundry kiloan bukan hanya dicari masyarakat menengah keatas saja, murahnya jasa laundry kiloan juga bisa menjangkau konsumen menengah kebawah.

0 komentar:

Posting Komentar